Revolusi Mental

Fetri Kristiyati,S.Pd (Duki No. 64)
Guru SDS Pertiwi Teladan Metro, Kota Metro – Lampung

Review Komik” Pesan Pak Presiden ‘Revolusi Mental”

Komik ini menceritakan membentuk karakter anak bangsa di mulai dari sejak dini Revolusi mental dapat di mulai dari diri sendiri dengan  menerapkan pola hidup sehat. Maka anak-anak  akan sehat fisik dan jiwa sehat serta berkembang dengan baik. Revolusi mental  dimulai dari orang-orang yang ada di sekitar kita, baik di lingkungan keluarga, tetangga, dan pekerjaan .Revolusi mental dimulai dari menghargai setiap orang , dengan cara bersikap sopan, dan tidak becanda terlewat batas, kita harus mematuhi peraturan lalu lintas, Menyebrang di Zebra Cross atau jembatan penyebrangan , mengikut antrian  dengan baik , dan tidak serobotan ,Ikut menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan, Tidak merusak tanaman atau pepohonan, mengalah dan memberikan tempat duduk kepada jika  ibu hamil, orang yang sudah lanjut atau yang cacat fisik.Dalam menyampaikan pendapat sebaiknya tidak memaksakan kehendak kita sendiri, kita dapat mengkritik dengan menyampaikan  fakta dengan sopan .

Dari penggalan cerita tersebut, banyak manfaat pelajaran yang kita dapat,kita harus berpikir positif tidak mudah untuk emosi. Revolusi mental adalah kita semua seluruh Bangsa Indonesia yaitu masyarakat dan pemerintah  harus bersama-sama melakukan perbaikan mental. Perbaikan mental di mulai  dari diri sendiri, jika semua orang melakukan tindakan yang mencerminkan revolusi mental maka akan terbentuk nasyarakat  berkarakter baik dan berbudi luhur.

Kesan “ Pesan Pak Presiden ‘ Revolusi Mental” merupakan komik literasi  moral  yang bertujuan menyampaikan pesan pada anak-anak untuk memiliki karakter baik sebagai salah satu sikap membangun bangsa. Beberapa contoh  sikap tersebut yaitu tidak membuang sembarangan, membiasakan budaya mengantre, tidak memaksakan pendapat , dan tidak mudah terpancing emosi dari kata-kata orang lain yang belum tentu benar. Ini adalah metode baru untuk mendidik anak agar  berkarakter yang baik, setelah membaca komik ” Pesan Pak Presiden ‘Revolusi Mental” akan  berkarakter baik